Review Buku Pintar Iman Islam Sygma


Buku Pintar Iman Islam (BPII) adalah paket buku yang berjumlah 12 jilid yang disusun untuk menemani orang tua dalam mendampingi belajar anak-anaknya untuk mengenal iman dan islam. Memahami iman dan islam jadi mudah dan menyenangkan karena ada 5 pelengkap tambahan yang akan menemaninya.

Awalnya tau buku ini dari Teh Karin, akhirnya ikutan program cicilan yang kebetulan lagi diskon juga 35%. Dalam satu buku isinya sistematis, ada penjelasan 5w+1h tentang iman dan islam, kisah-kisah para nabi dan sahabat, dan komik anak yang berkaitan dengan tema buku.

Bahasanya sederhana dan mudah dimengerti untuk anak usia sekolah dasar, tapi tentu harus dengan bimbingan orangtua. Tapi bagi saya buku ini juga sangat bagus untuk orang dewasa, karna rukun iman dan rukun islam adalah landasan hidup kita. Tentu kita hafal rukun iman dan rukun islam sejak kecil, tapi terkadang saat ditanya bagaimana kita tidak mengerti dan tidak bisa menjelaskan apa sebenarnya makna dari rukun-rukun tersebut. Membaca buku paket ini kita jadi paham secara utuh dan sistematis apa itu rukun iman dan rukun islam.

Berikut ini adalah judul-judul buku dan pelengkap yang ada di dalam paket Buku Pintar Iman Islam (BPII):

A. Paket Utama
1. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Mengenal Iman & Islam
2. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Mengimani Allah
3. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Mengimani Para Malaikat
4. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Mengimani Kitab-Kitab Allah
5. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Mengimani Nabi & Rasul Allah
6. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Mengimani Hari Kiamat
7. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Mengimani Qadha & Qodar
8. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Pintar Bersyahadat 
9. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Pintar Shalat
10. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Pintar Berzakat
11. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Pintar Berpuasa
12. Ayah-Bunda, Bimbing Aku Pintar Berhaji

B. Paket Pelengkap
1. Al-Quran Kalamy
2. Satu Set Kartu Ibadah Augmented Reality
3. Satu Kotak Haji Augmented Reality
4. Puzzle Manasik Haji ukuran A2
5. Game Board Tawaf

Harga bukunya memang cukup pricey, tapi dengan skema cicilan insya Allah memudahkan. Dan sejauh ini tidak menyesal memilikinya, karena memang sangat membantu kita dan anak-anak belajar tentang iman dan islam. Yang mana iman dan islam ini adalah landasan dari kehidupan kita.

0 komentar:

Post a Comment